Peluang Usaha Angkringan Beromset Jutaan Rupiah Perharinya
JAMAN BISNIS ONLINE - Membuka usaha angkringan merupakan pilihan usaha yang saat ini sangat diminati oleh banyak orang karena bisa dijalankan dengan santai juga bisa dijalankan oleh siapa saja dengan jam buka sesuai yang dikehendaki
Usaha ini sangat cocok banget untuk anda karena untuk memulainya tidak membutuhkan modal besar dan terbukti banyak orang lebih memilih membuka angkringan ketimbang membuka cafe
Ada beberapa faktor mengapa angkringan kian diminati oleh banyak orang diantaranya ialah harga yang terjangkau sangat murah dan nyaman dengan lokasi yang anda sediakan sehingga banyak orang betah duduk lama untuk bersantai
Usaha ini umumnya dijalankan pada malam hari dimana banyak orang butuh makanan dan tempat nongkrong
Warung makan ciri khas angkringan seperti ini biasanya banyak ditemukan di pinggir jalan raya hingga di dekat kampus. Banyaknya peminat angkringan membuat usaha ini banyak diminati dan digandrungi oleh banyak orang, jadi buat anda yang ingin memiliki usaha angkringan bersegeralah ambil peluang usaha ini
Peluang Usaha Angkringa, Berapa Modalnya?
Besaran modal yang diperlukan untuk memulai usaha angkringan itu bervariasi tergantung seperti apa konsep yang akan anda dibuat
Namun jika ingin membuat dengan konsep yang sederhana, anda hanya butuh modal Rp 4 juta saja sudah bisa untuk memulai membuka usaha angkringan
Modal tersebut digunakan untuk membeli gerobak, alas lantai untuk duduk, dan beberapa peralatan lainnya serta membeli bahan untuk membuat menunya
Warung angkringan dengan konsep lesehan saat ini menjadi favorit. Pasalnya banyak orang merasa lebih santai dan nyaman untuk ngobrol dengan konsep ini
Angkringan-angkringan yang bertaburan di pinggir jalan juga menggunakan konsep lesehan untuk melayani pelanggan mereka
# Keuntungan Usaha Angkringan #
Untuk mendapatkan keuntungan yang besar, tentu harus banyak makanan atau minuman yang anda sediakan dan terjual. Biasanya makanan seperti nasi kucing, sate ayam puyuh atau jeroan, mendoan juga menjadi paling favorit dan disukai oleh banyak orang
Jika sehari terjual 100 makanan nasi kucing dengan harga Rp 5000 plus minuman dengan harga Rp 2500, plus mendoan dengan harga rata-rata Rp 1500, sate ayam puyuh Rp 4000 anda bisa memperoleh Rp 1.300.00/hari x 30 hari = Rp 12.900.000/bulan
Perhitungan itu hanyalah sebagai gambaran saja. Dalam usaha tentu ada pasang surutnya, jadi untuk menjaga pelanggan agar tetap setia dengan angkringan anda, berikan pelayanan yang terbaik kepada semua pelanggan tetap ramah dan murah senyum
Apabila usaha angkringan ini dapat anda jalankan dengan baik dan istiqomah dijamin akan bisa memberikan keuntungan besar dan sangat menjanjikan dimasa depan
0 Response to "Peluang Usaha Angkringan Beromset Jutaan Rupiah Perharinya"
Post a Comment